Senin, 18 April 2016

Cara Mengatasi Lupa PIN Line (2016)

Halo semuanya, sudah lama tidak posting lagi.. Ya mungkin sekarang aku lebih aktif ke media sosial lain sih ya.. (hehehe). Okey, untuk kali ini aku tidak posting cerita-cerita gitu tapi ini tentang tips! TIPS APAKAH ITU!? MARI KITA LANGSUNG SAJA....

   Kali ini aku akan memberi tips mengenai “CARA LOGIN AKUN LINE TANPA PIN”. Wow! Biasa Aja!! Yap bagi kalian yang tidak ada masalah dengan akun line kalian mungkin menganggap ini biasa saja, TAPI, JIKA ADA DIANTARA KALIAN LOGIN LINE, SUDAH MASUKIN EMAIL PASSWORD, SUDAH MASUKIN NO TELPON, TAPI LUPA SAMA PIN DAN AKHIRNYA GA BISA LOGIN!! Mungkin artikel ini akan sangat membantu.

   Aku sudah mencari-cari di google tentang kasus “LUPA PIN” ini, dan yang aku temukan yaitu artikel yang lama, seperti dengan menggunakan aplikasi LINE jadul atau mengadu ke LINE lewat ‘contact.line.me’. Untuk sekarang ini jika login dengan LINE jadul sudah tidak bisa (ERROR LOGIN) dan yang kita lakukan kali ini yaitu dengan mengadu ke ‘contact.line.me’.

   Oke, sebelum aku memberi tipsnya, aku akan beri kasus dimasyarakat yang sering terjadi terlebih dahulu (BARANGKALI KASUSNYA SAMA!), begini kasusnya:

 

Aku sedang login LINE, Email dan Password aku masih ingat. Setelah memasukkan Email dan Pass, aku diminta memasukkan No Telp. Dan aku memasukkan No Hpku. Setelah memasukkan No HP, aku diminta memasukkan PIN atau 4 digit terakhir no HP yang udah diregistrasi. Kasusnya disini, aku LUPA PIN, dan LUPA NO HP YANG UDAH DIREGISTRASI. (Oke, kasus kita sama?)

 


CARA LOGIN AKUN LINE TANPA PIN


1.       Masuk ke uyeah
2.       Isi dan pilih kolomnya seperti gambar dibawah: (isi email dengan email LINE yang udah diregistrasi, dan NO HP dengan NO HP yang sekarang)

3.       Lalu LINE akan mengirim pesan seperti ini:

(SETELAH ITU TUNGGU BALASAN LINE SELANJUTNYA, 1HARI)


4.       Ini dia balasan LINEnya!!:

                 



   Setelah mendapatkan balasan seperti ini, klik link dibawah <<REPLY URL>>
   Dan tuliskan seperti dibawah pada kolom: (klik KIRIM)





(SETELAH ITU TUNGGU BALASAN LINE, 1 HARI LAGI..)
  

5.       NAH! Ini adalah balasannya!!


Setelah mendapatkan pesan ini RESTART HP ANDA, UNINSTALL LINE dan DOWNLOAD LINE DI GOOGLE PLAY.
Setelah itu login seperti biasa, masukkan email dan password, no telp. kamu yang sekarang dan TARAAA!! ANDA SUDAH MASUK KE AKUN ANDA, TANPA PIN!!
(Jika anda masih tidak bisa, anda bisa lanjutkan pengaduan tersebut, mengisi data detail akun line anda dan kirim lewat link yang sudah diberikan)

                SETELAH AKU MASUK AKUN LINE KU KEMBALI, AKU KE PENGATURAN DAN TERNYATA AKU BELUM BUAT PIN. Jadi setelah kalian berhasil masuk akun LINE kalian, segeralah buat PIN kalian dan catat di MEMO atau dimana saja agar kalian tidak LUPA.

Jika kalian masih kurang jelas boleh bertanya, nanti uee jawab :D
Semoga artikel ini membantu, Terimakasih.




keywords:
cara mengatasi lupa pin line, cara mendapatkan kembali pin line, cara mengatasi lupa pin line, cara login line tanpa pin, reset pin line.
Read more ...
Sabtu, 23 Mei 2015

Cinta Sesama Benda

Kursi, meja, tembok, pintu bahkan handuk adalah sebuah benda. Pasti yang pertama kita bayangkan dari sebuah benda adalah bahwa benda tidak hidup atau dengan kata lain tidak bernyawa. Yap itulah fakta dari sebuah benda. Benda tidak bisa membedakan mana yang baik atau yang buruk, benda tidak bisa merasakan tentang benci maupun rindu, benda tidak bisa merasakan cinta. Namaku Kaum, dan akulah satu-satunya orang yang percaya bahwa benda itu hidup! Awalnya aku menganggap bahwa diriku ini gila, tetapi sebelum aku berpendapat seperti itu, aku lebih gila. Yap aku gila karena dihantui oleh benda. Benda yang pertama menghantuiku adalah kursi, ya... kursi.

Berawal dari nilai ulangan kimia ku yang skornya dibawah dua, skor yang sangat jauh dari standart ketuntasan. Waktu itu aku merasakan kekecewaan yang sangat mendalam, karena sudah kurelakan 2 malamku untuk belajar, tetapi saat ulangan aku gagal! AKU EMOSI, SAKIT HATI, GATAU DIRI!! Karena begitu sebalnya, aku langsung memukul meja bangkuku dengan kekuatan ‘senjutsu’, tetapi seketika itu juga tanganku sakit! MEMAR! MERAH! MERANA! Aku berkata dalam hati “Apakah ini balasan meja karena pukulanku tadi?” Walaupun dalam fisika sudah ada hukum aksi reaksi, tetapi saat itu aku mempunyai kepercayaan tersendiri, bahwa benda itu juga bisa balas dendam.

Tetapi jika memang itu kepercayaanku, aku bisa dianggap gila oleh teman-temanku, bahkan dengan orangtuaku. Lalu aku mencoba untuk membuktikannya sekali lagi. Suatu ketika aku sedang malas untuk diperintah, apalagi jika diperintah mama, tapi karena saat itu mama ‘ngeyel banget’ buat mindahin kursi, karena sore harinya ada arisan di rumah mamaku. Dengan terpaksa aku memindahkan kursi tersebut dengan menyeret kursi tersebut. Kuseret kursi itu dengan penuh dendam, dan tiba-tiba!! Aku menjerit “BABOONN!!!!” Jari kelingking kakiku kecepit kursi tersebut, rasanya 60 del (Satuan Sakit) atau setara dengan diputusin pacar 3 sekaligus! Dan mulai saat itu aku takut dengan kursi.

Dan yang paling mengerikan adalah kejadian ini:
Saat itu aku bangun kesiangan, aku sedikit emosi karena tidak ada yang membangunkan ku. Karena aku harus sekolah dan tidak bisa cabut, aku terpaksa mandi,’cidukan sabunan cidukan’ lagi dan setelah itu, aku menyadari kalau aku tidak bawa handuk, karena aku sedang masa ‘puber’, aku jadi malu-malu gitu, aku mulai berfikir kreatif: aku handukan pakai kolor, dan keluar kamar mandi dengan memakai kolor yang sama. Keesokan harinya, aku tidak lupa membawa handuk ke kamar mandi, ‘cidukan sabunan cidukan’ lagi, NAH! Sekarang aku mulai handukan. Saat handukan, aku merasakan ada yang menggeliat-liat di badanku, dan beberapa detik kemudian aku merasa ada serangan fisik di kulitku. SEMUT!!!! HANDUKKU DIPENUHI SEMUT!!!! Itu setara dengan 75 del (Satuan Sakit) atau setara dengan sakitnya melihat nilai fisikamu tidak tuntas tetapi teman sekelas kamu tuntas!!!!! SAKIT BANGET!!
              
Dan dari pengalamanku tadi, aku mulai sadar bahwa sesuatu yang kita dasari dengan emosi pasti hasilnya tidak baik. Dari pengalamanku ini, aku mulai sabar dalam menjalani kehidupan ini. Saat ulangan kimiaku dibawah dua, aku mencoba untuk tesenyum dan mencoba belajar lagi walau malas. Saat aku memindahhkan barang-barang, aku pindahkan dengan sekuat tenaga. Walau ‘ngeri’, saat handukku penuh dengan semut lagi, aku mencoba tenang, setelah terhindar dari semut haandukku kuletakkan dengan benar. Dan aku juga sadar bahwa semua tingkah laku itu harus didasari dengan cinta. Bahkan cinta sesama benda.


                Dan dari pengalaman itu pula, aku benar-benar percaya bahwa TEORINYA ADALAH HUKUM AKSI REAKSI, tetapi dalam segi kepercayaan aku percaya bahwa BENDA JUGA MEMILIKI PERASAAN, JIKA KITA MEMPERLAKUKAN BENDA DENGAN SEENAKNYA, KITA JUGA MENDAPAT BALASAN DARI BENDA TERSEBUT. Jika mencintai, maka kita akan dicintai. Jika kamu belum dicintai, mungkin kamu harus memulai dari yang sederhana seperti Mencintai sesama benda.


Read more ...
Minggu, 08 Februari 2015

Pasangan yang Berkualitas

Kali ini aku akan membahas tentang lanjutan dari postinganku sebelumnya, Jomblo Berkualitas. Pada akhirnya jomblo yang sudah berkualitas, tidak lama lagi akan segera mendapatkan jodoh hidupnya, karena pada dasarnya jomblo berkualitas itu TTM nya banyak.
Cover:

                Judul diatas aku dapat dari pengalaman seorang jomblo berkualitas yang akhirnya mendapatkan jodoh, aku akan ceritakan kisah hidupnya, ini bisa jadi tips buat anda yang sudah ngerasa jomblo berkualitas tetapi belum dapet jodoh juga:

                Namanya Cakra, dia dikenal sebagai cowok ganteng, putih, dan terkesan cewek. Tetapi dia berkualitas! Dia memiliki segudang TTM, bahkan karena sifatnya yang nggemesin bikin cewek-cewek ingin mendekatinya, bahkan cewek yang udah punya pacar juga tergoda. Pernah ada gosip bahwa Cakra adalah masalah utama penyebab putusnya suatu hubungan! Sungguh, Cakra genit! Kelebihannya yang lain adalah dia tidak pernah minder. Semua cewek di sekolah dia deketin, tidak hanya itu, ibu-ibu Mie Ayam saja digoda oleh nya. Aw.. nakal kamu Cakra!
                Tetapi sejujurnya ia hanya ingin memiliki :’)

Aku mendengarkan curhatannya, aku cerna kalimat demi kalimat, lalu aku mendapat Quotes bagus untuk dirinya:
“Melambailah! Bancilah! Berkualitaslah!
Pada 1 wanita saja,
Dengan itu wanita lain
Justru tertarik padamu.”
Quotes yang mengubah hidup menjadi bahagia!

Pada suatu ketika aku dan Laurent (teman DB) ngajak ketemuan sama teman Smaga ku, Beata. Karena aku engga ada motor, aku naik angkot dan akhirnya aku menuju ke Istana Mie, DP Mall. Disana aku melihat Laurent, Beata dan gengnya Beata, aku berasa jadi cowok sendiri. Aku duduk. Setelah beradaptasi, aku mulai ngobrol dengan mereka. Beberapa menit kemudian ada 1 teman Beata mendekati ku dan berkata “Kamu temannya Cakra kan?” Setelah ku pandang dirinya, dapat kusimpulkan bahwa fisiknya dia itu agak gendut, agak jenong, agak gak bener, pokoknya agak-agak. “Aku engga kenal Cakra” aku ngomong gitu. Lalu dia liatin fotoku bareng Cakra yang lagi lagi pose gaya elang, “Ini kamu to!” tanya dia memojokkanku. SIAL! Aku tertangkap basah, dia berarti tahu kalo aku itu alay!!. Setelah aku mengakui bahwa aku berteman dengan Cakra, kami saling kenalan. Namanya Icha. Dari percakapan singkat itu aku ambil kesimpulan bahwa Icha naksir Cakra, dan kesimpulan lainnya yang aku ambil adalah Cakra bakal jijik liat Icha.

                Tapi beberapa hari kemudian, aku, Laurent, Ema, Thea, Febby dan Cakra nongkrong di suatu cafe di Tembalang. Rencananya mau ketemuan sama Icha. Entah kenapa semenjak aku kenal Icha, hidupku selalu bersama Cakra, bahkan sesekali aku terbayang wajahnya. Dan.. Icha dateng, terus Cakra menghampiri mobil Icha, dan mereka berjalan bersama ke meja kami sambil senyam senyum gitu, batinku sok akrab banget mereka. Mereka duduk, suasana menjadi ramai. Aku melihat mereka berdua engga ada jijik-jijiknya. Maksudnya mereka berdua itu sama-sama menjijikkan bagiku dan harusnya kalo digabung harusnya itu iuh-iuh-an, tapi ini kok ‘MESRA!!?’ Oke aku ambil kesimpulan bahwa mereka berdua saling cinta, bukan fisik melainkan karakteristik. (Ema, Thea, Febby adalah teman DB ku)

                Pertemuan berikutnya antara aku, Cakra, dan Icha semakin memotivasiku. Pasangan gila ini malah sempat membuatku ikutan gila, “Cakra, jadi cewek yang baik!” kudengar jelas Icha berkata begitu pada Cakra, kalo Cakra jadi ceweknya, Icha jadi cowoknya dong? Semacam gangguan psikologis yang nggemesin. Pasangan yang unik dalam kategori gak jelas. Belum lagi kalo lagi telpon-telponan bahkan Video Call-an, bagiku itu sudah alay tingkat dewa, dimana Cakra nyanyi-nyanyi gak jelas di KFC cuman buat nunjukin rasa sayangnya ke Icha. Semua orang, pria, wanita bahkan pegawainya KFC melihat kepadaku dan Cakra dengan raut muka yang menyimpulkan bahwa kami gila. Tetapi baiknya mereka adalah mereka tetap menghargai kalo ada jomblo disini, tekadang aku juga hadir di Video-call mereka.

Dari pengalamannya Cakra, menunjukkan bahwa aku Jomblo Berkualitas yang masih ‘Berjuang’!

Ya itu adalah Cerita singkat kisah Cinta mereka, menurutku itulah Pasangan Berkualitas, adalah pasangan yang tetap menghargai kaum jomblo. Dengan pasangan berkualitas, tidak ada lagi obat nyamuk, racun tikus, atau yang lainnya.

Pasangan Berkualitas adalah Pasangan yang tetap menghargai kaum jomblo.

TIPS-TIPS Agar Menjadi Pasangan Berkualitas

1.      Ajak Pasanganmu  berkumpul bersama sahabatmu
Masa punya pacar malu dikenalin ke sahabat-sahabatmu, kenalin ke dong!
Ada ungkapan ‘Sahabat lebih penting dari pacar’. Nah ini adalah cara menjadikan pacarmu sebagai sahabatmu, maksudnya itu kalo disituasi lagi kumpul bareng teman, pacarmu bertindak sebagai sahabat, sehingga temanmu yang jomblo tidak terganggu. Kan kasian kalo dalam suatu pertemuan, kamu malah pacaran, tidak berkualitas!

2.      Berasa Jomblo
Ini penting, cinta ini masih cinta anak SMA, bukan cinta sejati. Jadi jangan sepenuhnya mencintai. Yang terpenting lagi adalah kita harus memiliki waktu untuk menyendiri/menjomblo (walau sudah berpacaran), dengan membiasakan menyindiri, kita tidak stres saat pacar marah atau ngambek. Tinggal tunggu waktunya, lalu selesaikan masalahnya!

3.      Tulis kisah cintamu di sebuah buku
Sekarang itu lagi maraknya anak alay yang pacaran, akibatnya jejaring sosial penuh dengan status cinta yang alay. Cinta kok diumbar-umbar? Kasian yang jomblo kan! Pasangan berkualitas tidak seperti itu. Beli lah buku, dan updatelah status disana, agar hanya kalian berdua saja yang tahu. Buat kisah cinta kalian, dan saat tua nanti, kalian akan terharu membaca kisah perjuangan kalian.

Jadi itulah tips agar kamu bisa menjadi pasangan yang berkualitas! Jika kamu menjadi pasangan yang berkualitas maka pacarmu akan bangga, bahwa ia behasil memiliki mu. Jika kamu menjadi pasangan yang kurang berkualitas, cobalah menjadi jomblo yang berkualitas! Sekali lagi, Pasangan yang Berkualitas berasal dari Jomblo yang Berkualitas.


                                                Salam Berkualitas!

Louis Presiden
Read more ...